Minggu, 06 April 2014

First Gathering "KLIK" Nuansa Pink n Red


Allah,,, Ya Allah Guide me all the way to your Jannah,,, Ya Allah, Ya Allah Don’t let me go astray ’cause I need you By my side, I wish to be close Close to You throughout my life
Ya Allah, oh Allah! Be with me all the way
- (Maher Zein)

Sambil menyelam minum air, first gathering "KLIK" sekaligus kopdar ODOJ'ers Ngalam (Malang). KLIK atau lebih di kenal dengan klinik pernikahan adalah merupakan salah satu komunitas yangg menamai dirinya sesuai dengan fungsinya dibentuk. KLIK menjadi wadah bagi para pemuda/pemudi yang ingin mempersiapkan diri menuju pernikahan yang SAMARADA - (Sakinah,Mawadah,Warohmah ,dan Dakwah)
Foto Keluarga :D

ODOJ'ers Malang
Ahad,06 April 2014- Meet and Greet dalam balutan busana nuansa pink n red pada cakep-cakep juga kalau berpakaian warna pink :D #ehh ga bolee sombong *jewer kuping sendiri. Bertempat disalah satu cafe jalan Bandung masih dalam kota Malang, acara yang sederhana yang penuh keakaraban, serta sarat ilmu yang didapat terutama ilmu menuju pernikahan.

Banyak diantara perserta KLIK yang juga merupakan  anggota ODOJ'ers korea  (koordinasi area) Malang jadi lumayanlah meskipun ini adalah fisrt time saya ikut gathering KLIK, alhamdulilah banyak  yang sudah dikenal gak begitu banyak juga sih :D ,yang jelas ada mbak Fitri, ada ukhti nafisah,ukhti novi dan lain-lain duhh lupa lagi nama-namanya. Kenal melalui group ODOJ korea Malang.

Acara yang diawali dengan sambutan ketua panitia, kemudian dilanjut sambutan dari perwakilan ikhwan serta akhwat. Disusul dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Quran, Kemudian dilanjut dengan pemutaran beberap film Klik. Dan untuk penyegaran hari menjelang siang group nasyid membawakan beberapa syair nasyid yang bikin adem dihati. Hari menjelang siang sepertinya panitia juga paham betul kondisi tamu undangan. Para undangan dipersilahkan untuk menikmati sajian makan siang  secara buffet (prasmanan) yang Mashaallah luar biasa nikmat. Diakhir acara  ditutup dengan beberapa sesi foto keluarga. Di standing banner yang sudah disediakan. Mashaallah, akhirya kami-pun para hamba Allah yang menantikan masa paling bersejarah "menikah", dengan menimba ilmu bersama saling berpamitan. Semoga acara ini adalah salah satu ikhtiar meningkatkan kualitas diri untuk dipertemukan dengan "dia" yang berkualitas pula insyaAllah....aminn.!!!





Tidak ada komentar: